Minggu, 02 Oktober 2016

FETTUCINI CARBONARA


p r o n t o ! 💋

Main Course asal Lazio, Roma - Italia ini adalah resep rakyat pedesaan di Italia tengah. Masakan sejenis pasta ini sekarang banyak diminati masyarakat dunia terutama Indonesia.
ini bukan gak cinta Indonesia lo yaa salah banget! kan cinta sama negeri patokannya bukan dari makanan kesukaan 😜


FETTUCINI CARBONARA
___________________________

Bahan :
▪ 250 gram Fettucini
▪ 3 lembar Smoked beef
▪ 1/2 buah bawang bombay,cincang halus
▪ 1 siung bawang putih,cincang halus
▪ 1 buah Telur
▪ 1 sdm tepung terigu
▪ 200 ml fresh milk full cream
▪ 100 gram keju cheddar parut
▪ 1 sdt garam
▪ 1 sdt merica
▪ secukupnya oregano (lagi gak ada stock,aku ganti parsley powder)

Cara membuat :
▪ rebus fettucini,beri sedikit olive oil dan sejumput garam hingga cukup lunak atau "aldente" tidak mentah,tidak matang,sedang saja. lalu sisihkan
▪ tumis bawang bombay dan bawang putih cincang sampai harum,masukkan somed beef yang telah di potong memanjang atau sesuai selera,aduk-aduk.
▪ masukkan terigu,aduk-aduk masukkan fresh milk sedikit-sedikit,sambil diaduk masukan telur aduk kembali sampai larut.
▪ masukkan fettucini dan keju parut,aduk rata. angkat dan sajikan.

Selamat mencoba 💋

THANK YOU FOR READING AND SEE YOU ON MY NEXT POST!


with love,
Yulia Dhanoeatmadja

0 komentar:

Posting Komentar

 

YULIA'S LITTLE KITCHEN Template by Ipietoon Cute Blog Design and Homestay Bukit Gambang

Blogger Templates